
Sejarah Baru Terukir Diasuh Nova, Timnas U-17 Lolos Piala Dunia 2025
1 menit baca
Pertandingan yang berlangsung pada tanggal 7 April 2025 kemarin di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, Arab Saudi. antara Timnas Indonesia melawan Timnas Yaman membuahkan hasil yang gemilang untuk Timnas U-17 Indonesia. Karena Timnas U-17 Indonesia berhasil menjebol pertahanan Timnas U-17 Yaman dengan skor 4-1.
Kemenangan telak Garuda Asia dipastikan melalui gol Zahaby Gholy (15'), Fadly Alberto (25'), dan Evandra Florasta (87' pen, 89'). Sedangkan Yaman hanya bisa sekali menjebol gawang Timnas U17 Indonesia melalui penalti Mohammed Al Garash (52').
Tentunya hal ini menjadi sejarah baru untuk sepak bola Indonesia yang bisa lolos ke Piala Dunia U-17 2025. Di bawah asuhan Nova Arianto, Timnas U-17 mencetak prestasi gemilang dengan lolos ke Piala Dunia U-17 2025 lewat jalur kualifikasi untuk pertama kalinya. Bukan lagi karena status tuan rumah, tapi murni dari kerja keras, strategi jitu, dan mental baja Garuda Muda. Kemenangan atas raksasa Asia, Korea Selatan 1-0, dan kemenangan telak 4-1 melawan Yaman menjadi bukti betapa tim ini layak tampil di panggung dunia.