Breaking News :
WEB UTAMA
Polisi di Sumedang Ciduk 73 Preman

Polisi di Sumedang Ciduk 73 Preman

Polres Sumedang melaksanakan Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) untuk menertibkan premanisme menjelang bulan suci Ramadan. Sebanyak 73 orang berhasil diamankan dalam operasi ini.
Polisi di Sumedang Amankan 73 Preman

Operasi yang dilakukan menyasar beberapa wilayah, seperti Cimalaka, Sumedang Kota, Cimanggung, Tanjungsari, dan Jatinangor

Kasi Humas Polres Sumedang AKP Awang Munggardijaya mengungkapkan bahwa dari jumlah tersebut, 39 orang berasal dari Sumedang Kota, 11 orang dari Cimanggung, 16 orang dari Jatinangor, dan 2 orang dari Tanjungsari.

“Operasi ini bertujuan mengatasi berbagai bentuk premanisme, termasuk juru parkir liar, pengamen, dan manusia silver yang berpotensi mengganggu ketertiban masyarakat,” ujar Awang dalam keterangannya Sabtu, (1/3/2025).

Selain mengamankan premanisme, polisi juga menertibkan juru parkir liar. Dari 39 juru parkir yang terjaring, 31 orang memiliki izin resmi, sementara 8 orang lainnya diarahkan untuk melakukan registrasi agar dapat beroperasi secara legal.

Dalam operasi ini, petugas juga menemukan senjata tajam jenis kerambit, serta menyita 35 butir trihexyphenidyl dan 1 butir alprazolam.

“Kami masih mendalami apakah mereka pengguna atau pengedar obat-obatan ini,” tambah Awang.

Para pelanggar yang terjaring telah didata dan dibina, serta menandatangani surat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya. Sebagian telah dipulangkan, sementara mereka yang kedapatan membawa barang berbahaya masih menjalani pemeriksaan lebih lanjut.(*)
BERITA TERKINI
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Posting Komentar