BREAKING NEWS :
PHDI dan Umat Hindu Gandeng Mahasiswa UBP Karawang dalam Aksi Nasional Saka Bhoga Sevanam

PHDI dan Umat Hindu Gandeng Mahasiswa UBP Karawang dalam Aksi Nasional Saka Bhoga Sevanam


Foto : Aksi Nasional Saka Bhoga Sevanam di Karawang


Jawa Barat mencatatkan diri sebagai provinsi dengan titik pelayanan terbanyak dalam aksi sosial Saka Bhoga Sevanam, bagian dari rangkaian perayaan Nyepi Nasional Saka 1947 (2025 Masehi).(17/3/25).

Berdasarkan laporan panitia nasional pada Minggu (16/03/2025), terdapat lebih dari 19 titik lokasi di seluruh Jawa Barat, mendominasi dari 97 titik yang tersebar di 28 provinsi se-Indonesia.

Saka Bhoga Sevanam adalah aksi sosial kemanusiaan berupa berbagi makanan (bhoga) bagi kaum dhuafa dan masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan ini rutin diselenggarakan setiap tahun sebagai wujud nyata kepedulian umat Hindu terhadap sesama, dan tahun ini merupakan tahun ke-3.
Foto : Aksi Nasional Saka Bhoga Sevanam di Karawang

Di Karawang, kegiatan ini juga melibatkan dosen dan mahasiswa beragama Hindu dari Universitas Buana Perjuangan (UBP) Karawang, kampus swasta terbesar di wilayah tersebut. Titik pelayanan berpusat di Pura Agung Sangga Bhuwana, Kompleks Perumahan Resinda, dengan pelaksanaannya juga terpantau secara nasional.

Salah satu mahasiswa program studi Psikologi, I Made Sumerte yang turut berpartisipasi menyampaikan rasa bahagia dan bangga bisa ikut dalam aksi sosial kemanusiaan ini.

“Saya disupport teman-teman Hawak Entrepeneur Community (HEC) Hindu Bali merasa bahagia dapat berpartisipasi dalam aksi Saka Bhoga Sevanam tahun ini,” ujarnya.
Foto : Aksi Nasional Saka Bhoga Sevanam di Karawang

Menurut Made, memberikan rasa bahagia karena ia bersama rekan-rekannya dari Fakultas Psikologi dan Prodi Manajemen FEB dapat menjadi bagian dalam kepedulian terhadap sesama.

“ Ini kebahagian kami, dapat kesempatan berbagi sekaligus menabung rasa syukur didalamnya,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kabupaten Karawang, Gde Agus Kresna Yoga, mengungkapkan bahwa dalam kegiatan ini telah disalurkan lebih dari 400 paket bhoga, yang terdiri dari sembako, takjil, dan kue kotak. Untuk tahun ini, merupakan pertama kali umat Hindu di Karawang mengikuti Saka Bhoga Sevanam.

“Tahun ini kami perdana berpartisipasi dalam Saka Bhoga Sevanam yang diselenggarakan panitia Nyepi Nasional. Namun kami di Karawang rutin setiap tahun punya giat berbagi takjil berbaur dengan organisasi lintas agama di Karawang,” kata Gde Agus.
Ia pun mengapresiasi semua pihak yang telah berkontribusi, termasuk PHDI Karawang, WHDI Karawang, SDHD Karawang, Pasraman Widyalaya Karawang, serta keluarga besar Hindu UBP Karawang, yang telah bekerja sama dalam mempersiapkan dan menyukseskan Bhoga Sevanam di Karawang.(*)

BERITA TERKINI
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Posting Komentar
WEB UTAMA
BREAKING SPORT NEWS _________________________________________________

    IKLAN
    IKLAN