BREAKING NEWS :
WEB UTAMA
Pemudik Diminta Waspadai Jalur Cawang-Karawang ,Banyak Jalan Berlubang

Pemudik Diminta Waspadai Jalur Cawang-Karawang ,Banyak Jalan Berlubang


Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman mengimbau kepada para pemudik untuk lebih berhati-hati saat melintas di sepanjang jalur Cawang hingga Karawang.

Hal tersebut disampaikan usai pihaknya mengecek kondisi jalur mudik pada Selasa, 11 Maret 2025, malam.

"Untuk jalur dari Cawang hingga Bekasi Barat, pada malam hari penerangan cukup memadai, dan beberapa lajur, seperti yang mengarah ke Jakarta di Kalimalang, sudah bisa dilalui.

Pemudik Diminta Waspadai Jalur Cawang-Karawang

Namun, ada beberapa U-turn (putar balik) yang perlu diwaspadai karena ada yang harus dijadikan dua jalur. Ini perlu kehati-hatian," kata Latif dikutip dari akun Instagram @tmcpoldametro, Rabu, 12 Maret 2025.

Ia menambahkan perjalanan dari Bekasi Barat menuju Bekasi Timur, khususnya di kawasan Tambun, memerlukan kewaspadaan lebih. Hal itu karena jalan di kawasan tersebut cenderung bergelombang dan ada beberapa lubang yang perlu segera diperbaiki.

Latif mengatakan, pihaknya pun juga sudah berkoordinasi dengan pemangku kepentingan untuk segera melakukan perbaikan dan penambalan jalan.

"Selain itu, di kawasan tersebut khususnya mungkin pagi, siang, ataupun sore hari akan terjadi pasar tumpah. Ini yang perlu diantisipasi mungkin akan sedikit menghambat daripada perjalanan para pemudik," ujarnya.

Lebih lanjut, Latif mengingatkan agar para pemudik lebih berhati-hati di sepanjang jalur Bekasi Barat hingga Karawang.

Di sepanjang jalur ini, terdapat beberapa U-turn yang sering dilewati oleh penyebrang jalan atau sepeda motor yang memasuki jalur kendaraan pemudik.

"Karena jalan di sekitar ini berdekatan dengan pemukiman, maka potensi bahaya cukup tinggi. Pemudik harus sangat waspada dan menjaga kecepatan serta konsentrasi," kata dia.(*)

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Posting Komentar