
H-1 Lebaran, One Way di KM 70 hingga KM 414 Kalikangkung Dihentikan
0 menit baca
Rekayasa lalu lintas satu arah atau one way nasional dari Gerbang Tol Cikampek Utama (Cikatama) Purwakarta, hingga Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang, diberhentikan pada Minggu (30/3/2025) pukul 09.00 WIB.
Jalan Tol Trans-Jawa kembali dibuka normal selama masa hari raya Lebaran 2025. Penghentian skema ini dilakukan berdasarkan diskresi kepolisian dan memperhatikan volume arus lalu lintas di lapangan.
Puncak arus mudik sudah terlewati dan para pemudik sudah sampai ke kampung halaman dengan lancar dan selamat. Mereka pun siap menyambut Hari Raya Idul Fitri 2025.
Meski demikian, dari pantauan di KM166 Tol Cipali wilayah Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, masih terlihat kendaraan pemudik dari arah Jakarta kembali melintas menuju arah Cirebon atau Jawa Tengah.
Begitu juga di lokasi Rest Area KM 166 Tol Cipali masih banyak kendaraan pemudik yang beristirahat namun ada penurunan dibanding pada hari kemarin. Saat ini arus lalu lintas masih terpantau ramai lancar. (*)