BREAKING NEWS :
Film Horor Iblis Dalam Kandungan 2, Gelar Nonton Duluan

Film Horor Iblis Dalam Kandungan 2, Gelar Nonton Duluan


Film horor Indonesia "Iblis Dalam Kandungan 2: Deception" menggelar sesi nonton duluan di berbagai kota. Jakarta, Medan, Bogor, Bekasi, Tegal, Cirebon, dan Kalimantan menjadi lokasi pemutaran awal sebelum rilis resmi.
Film Horor Iblis Dalam Kandungan 2 Gelar Nonton Duluan

DHF Entertainment selaku penyelenggara menghadirkan acara ini untuk mengukur respons penonton sebelum tayang di bioskop. Dengan lebih dari 5.000 tiket ludes terjual, antusiasme terlihat dari para pencinta horor di Indonesia.

Film ini merupakan sekuel dari "Iblis Dalam Kandungan" yang rilis pada 2022. Sekuel ini akan mengungkap misteri yang belum terpecahkan dalam film pertamanya.

Diperankan oleh Denira Wiraguna, Widi Mulia, Muhammad Adhiyat, dan Munggaran Meldrat, film ini menghadirkan teror. Nama-nama seperti Ananda George, Rendy Herpy, Dayu Wijanto, dan Alvaro Axela juga turut meramaikan jajaran pemeran. Sinopsis “Iblis Dalam Kandungan 2: Deception”


Setelah kehilangan suaminya, Ferdi, Amelia (Widi Mulia) berusaha membangun kembali hidupnya bersama kedua anak angkatnya, Alani (Denira Wiraguna) dan Vito (Muhammad Adhiyat). Mereka kembali ke rumah lama untuk menjalani kehidupan baru, terutama dengan kehamilan Amelia yang semakin mendekati persalinan.

Namun, kebahagiaan mereka berubah saat dokter Imam (Rendy Herpy) menyarankan Amelia untuk opname di rumah sakit guna menghindari komplikasi. Demi keselamatan diri dan bayinya, Amelia menyetujui anjuran tersebut tanpa mengetahui bahaya yang mengintainya.

Di balik tembok rumah sakit, Amelia menemukan dirinya terperangkap dalam konspirasi mengerikan yang melibatkan dokter Imam dan pihak rumah sakit. Kejanggalan demi kejanggalan membuatnya sadar bahwa nyawanya serta bayi dalam kandungannya berada dalam bahaya besar.

Di tengah situasi mencekam, Alani, Vito, dan Bara (Munggaran Meldrat), kakak kelas Alani, berjuang mati-matian untuk menyelamatkan Amelia. Mereka menghadapi ancaman dari kekuatan jahat yang mengincar bukan hanya nyawa Amelia, tetapi juga menyimpan rahasia kelam yang telah lama tersembunyi.

Apakah mereka berhasil menyelamatkan Amelia dari jerat teror yang semakin menggila? Ataukah mereka justru terseret dalam permainan licik penuh pengkhianatan yang mengancam nyawa mereka?...Ayo kita nonton filmnya (*)

Berita Terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Posting Komentar
WEB UTAMA
Update Sport News _________________________________________________

    IKLAN
    IKLAN