BREAKING NEWS :
Mode Gelap
Artikel teks besar

Partisipasi Pilkada Turun, Cakada Dinilai Tidak Diminati Pemilih

Wakil Ketua Komisi II DPR RI Dede Yusuf turut merespon rendahnya tingkat partisipasi masyarakat dalam Pilkada 2024. Menurutnya, hal ini dikarenakan banyak calon kepala daerah (cakada) yang tidak diminati pemilih. 

Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Dede Yusuf, saat ditemui wartawan di Kantor KPU RI, Jakarta, Senin (2/12/2024) 

Dede mencontohkan pilkada dengan pertandingan sepak bola antarklub besar. Menurut politisi partai Demokrat tersebut, pencalonan yang tepat akan mengundang minat masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya. 

"Sangat berpengaruh untuk membuat orang datang melihat pertandingan tersebut. Itu menandakan para calon di pilkada bukan sosok yang menarik buat para pemilih," kata Dede Yusuf saat ditemui di Kantor KPU RI, Jakarta, Senin (2/12/2024). 

Ia menilai menurunnya partisipasi masyarakat dalam kontestasi pilkada dapat dijadikan pelajaran bagi parpol dalam mengusung cakada. Selain itu, ia memandang penurunan tersebut disebabkan lelahnya masyarakat menghadapi pesta demokrasi.

"Tentu pelajaran bagi kita semua untuk benar-benar mencari calon yang memang menjadi jagonya masyarakat. Faktor lainnya adalah karena waktu yang berdekatan dengan pemilu legislatif dan presiden sehingga melelahkan masyarakat," kata mantan Wakil Gubernur Jawa Barat itu.(*)

Posting Komentar