Persebaya Menang Dramatis atas Persija di Kandang
Persebaya Surabaya berhasil meraih kemenangan secara dramatis saat menjamu Persija Jakarta pada pekan ke-11 BRI Liga 1 2024-2025. Sempat tertinggal di babak pertama, Baju Ijo -julukan Persebaya- mencetak dua gol balasan untuk membalikkan keadaan dan menang 2-1 di kandang.
Laga Persebaya vs Persija berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (22/11/2024) sore WIB. Persija yang lebih banyak ditekan pada awal-awal laga, perlahan berbalik menekan pertahanan Persebaya memasuki menit ke-25.
Gawang Persebaya kemudian terancam lewat tendangan keras jarak jauh Firza Andhika. Beruntung, bola masih bisa diantisipasi Andhika Ramadhani pada setengah jam pertandingan.
Persija lalu mendapat penalti pada menit ke-43. Wasit Muhammad Tri Santoso menilai Andhika Ramadhani melanggar striker Persija, Gustavo Almeida berdasarkan hasil cek VAR.
Gustavo maju sendiri sebagai eksekutor penalti dan berhasil melaksanakan tugas, tendangan kerasnya tidak bisa dihalau Andhika Ramadhani. Skor 0-1 untuk keunggulan Persija bertahan hingga babak pertama selesai.
Babak kedua berjalan 10 menit, Persebaya melakukan pergantian pemain. Andre Oktaviansyah dan Mikael Tata ditarik, digantikan Mohammad Rashid dan Ardi Idrus.
Persebaya kemudian dapat menyamakan kedudukan pada menit ke-68 laga setelah terus meningkatkan intensitas serangan. Persebaya menusuk melalui aksi Bruno Moreira di sisi kiri seangan.
Bola diolah ke tengah dan tembakan seorang pemain Persebaya bisa diblok para pemain bertahan Persija. Akan tetapi, bola jatuh tepat ke kaki Flavio Silva yang melepas tembakan keras untuk membobol gawang Andritany Ardhyansa.
Tim tuan rumah semakin percaya diri memainkan laga itu. Pasalnya, mereka berhasil mencetak gol kedua yang kali ini ditorehkan oleh Mohammed Rashid pada menit ke-71.
Persebaya pun berhak meraih tiga poin dalam laga itu. Sebab, sampai akhir babak pertama mereka mampu mempertahankan keunggulan 2-1 atas Persija.
Dengan kemenangan ini, Persebaya untuk sementara memuncaki klasemen Liga 1 dengan raihan 24 poin. Sementara poin Persija tertahan di angka 18, ada di posisi keenam.
Susunan pemain Persebaya Vs Persija:
Persebaya: Andhika Ramadhani (GK), Arief Catur Pamungkas, Mikael Tata, Slavko Damjanovic, Kadek Raditya, Andre Oktaviansyah, Francisco Rivera, Gilson Costa, Bruno Moreira (C), Kasim Botan, Flavio Silva.
Pelatih : Paul Munster
Persija: Andritany Ardhiyasa (GK), Firza Andika, Rio Fahmi, Muhammad Ferarri, Ondrej Kudela, Rizky Ridho (C), Maciej Gajos, Ramon Bueno, Ryo Matsumura, Gustavo Almeida, Marko Simic.
Pelatih : Carlos Pena