Stok Beras Bulog Capai 1,4 Juta Ton
Perum Bulog menyebutkan, total stok beras Bulog saat ini mencapai 1,4 juta ton. Stok tersebut terdiri dari Cadangan Beras Pemerintah (CBP) sebanyak 1,2 juta ton dan sisanya stok komersial.
"Total stok beras Bulog mencapai 1.487.304 ton. Stok ini terdiri dari CBP 1.218.492 ton dan komersial sebanyak 268.812 ton," ucap Kepala Divisi Perencanaan Operasional dan Pelayanan Publik Perum Bulog, Rini Andridra, Jumat (25/10/2024).
Rini mengatakan, stok beras Bulog tersebar di seluruh Indonesia. Perum Bulog, menurutnya, memiliki 26 kantor wilayah dan sekitar 130 kantor cabang dengan masing-masing gudang.
Adapun jumlah stok disesuaikan dengan kebutuhan wilayah berdasarkan rencana dari kantor wilayah. Khusus Jakarta dan Jawa Timur, kata dia, ada penguatan stok tambahan melalui pelabuhan.
Selain beras, Bulog lanjut dia juga mengelola stok pangan lain dalam bentuk komersial. Produk tersebut meliputi gula pasir, daging sapi, daging kerbau, telur ayam, minyak goreng, kacang kedelai, tepung terigu, dan jagung.(*)