BREAKING NEWS :
Mode Gelap
Artikel teks besar

Napoli Makin Jauh dari Kejaran Inter dan Juventus

Kemenangan Napoli atas Lecce membuatnya semakin menjauh dari kejaran Inter Milan dan Juventus dalam klasemen sementara di pekan ke-9 Serie A 2024/2025. Peringkat tinggi sementara itu diperoleh usai menang tipis 1-0 atas Lecce di Stadion Diego Maradona, Sabtu (26/10/2024).

Napoli Makin Jauh dari Kejaran Inter dan Juventus

Sementara Inter Milan dan Juventus gagal menipiskan jarak dengan pemuncak klasemen setelah kedua tim bermain imbang 4-4 di Giuseppe Meazza, Senin (28/10/2024) dini hari WIB. Napoli saat ini mencatatkan 22 poin dari 9 pertandingan.

Sedangkan Inter di peringkat dua dengan 18 poin, lalu Juventus di peringkat tiga dengan torehan 17 poin. Pada pertandingan lainnya, Fiorentina kalahkan AS Roma dengan skor telak 5-1 di Stadion Artemio Franchi, Senin (28/10/2024) dini hari WIB.

Alhasil, Fiorentina di urutan keempat klasemen sementara Serie A musim ini dengan 16 poin dari sembilan laga. Sedangkan Roma ada di urutan 11 dengan 10 poin.

Hasil Liga Italia Seri A:

Minggu, 27 Oktober

 

Atalanta 6-1 Verona

Parma 1-1 Empoli

Lazio 3-0 Genoa

Monza 1-1 Venezia

 

Senin, 28 Oktober

Inter Milan 4-4 Juventus

Fiorentina 5-1 AS Roma

Posting Komentar