Breaking News
---

Presiden Minta Polri Dukung dan Sukseskan Pilkada 2024

Presiden Joko Widodo meminta Kepolisian RI mendukung dan menyukseskan Pilkada serentak November 2024. Kepala Negara juga ingin Polri dapat menjaga stabilitas dalam pesta demokrasi pemilihan kepala daerah tersebut.

Presiden Minta Polri Dukung dan Sukseskan Pilkada 2024

Dalam amanat Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 di Kawasan Monumen Nasional Jakarta, Senin (1/7/2024) Presiden Jokowi meminta Polri. Ingin Polri mendukung penyelenggaraan Pilkada agar dapat berlangsung aman, jujur dan adil.

"Sebentar lagi kita memasuki tahapan Pilkada, saya minta Polri turut mendukung dan menyukseskan. Jaga netralitas, stabilitas, dan demokrasi kita agar Pilkada dapat berlangsung aman, jujur dan adil," ujar Presiden Jokowi saat memberikan amanat upacara.

Presiden Jokowi juga menyampaikan Selamat Hari Bhayangkara kepada seluruh keluarga besar Polri. Ia berterima kasih atas pengabdian dan kerja keras Polri dalam menjaga stabilitas dan keamanan.

Kepala Negara mengapresiasi proses demokrasi pada Pemilu 2024 dan agenda-agenda besar pembangunan dapat terlaksana naik. Menurutnya, itu berkat kinerja  Polri di tengah tantangan ketidakpastian global.

"Proses demokrasi Pemilu 2024 dan agenda-agenda besar pembangunan. Sehingga bangsa kita mampu tumbuh di tengah tantangan dan ketidakpastian global," kata Presiden Jokowi.

Pada rangkaian kegiatan Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 Tahun 2024, Presiden Jokowi terlihat menaiki kendaraan taktis. Ia menaiki kendaraan taktis saat meninjau ratusan pasukan yang menjadi anggota upacara.

Presiden yang mengenakan setelan jas biru navy dilengkapi peci warna senada, juga menyaksikan defile. Seperti aksi terjun payung dan penampilan drum corps Akademi Kepolisian.

Tampak hadir dalam Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78, antara lain Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Wury Ma'ruf Amin. Juga hadir Ketua DPR RI Puan Maharani dan Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti. 

Sementara Menteri Pertahanan Prabowo Subianto juga terlihat hadir dengan mengenakan setelan jas abu-abu. Juga Wakil Presiden ke-10 Jusuf Kalla dan istri, serta Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo.

Tema utama HUT Bhayangkara yaitu "Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif. Dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas".

Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan