Breaking News
---

Penyaluran Beras Stabilisasi Pasokan Harga Pangan Terus Berlangsung

Badan Pangan Nasional (Bapanas) memastikan penyaluran beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) terus berlangsung. Hingga kini total beras yang tersalur mencapai 810.680 ton.

Penyaluran Beras Stabilisasi Pasokan Harga Pangan Terus Berlangsung

"Penyaluran beras SPHP ini sangat penting dalam pengendalian inflasi. Kami juga memenuhinya," ucap Sekretaris Utama Bapanas, Sarwo Edhy , Jumat (5/7/2024).

Sarwo mengatakan penyaluran beras SPHP ini tidak hanya di pasar tradisional saja. Tapi juga ke berbagai retail modern.

Seperti contohnya yang banyak dijumpai Alfamart dan Indomaret. Adapun secara keseluruhan ritel modern yang mendapatkan pasokan beras SPHP ini mencapai 29.641 ton.

Sebagai informasi, beras SPHP yang disalurkan Bapanas melalui Bulog ini berkemasan 5 kg. Harganya dijual sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) di masing-masing zonasi.


Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan