Breaking News
---

Kontes Ternak dan Expo, Penguatan Swasembada Pangan Jabar

 Kontes Ternak dan Expo Pangan 2024 digelar Dinas Perikanan dan Peternakan Provinsi Jabar, yang berlangsung di The Landen (ex De'Ranch), Jalan Raya Maribaya No. 17, Kayuambon, Kecamatan LembangKabupaten Bandung Barat, 24 hingga 25 Juli 2024.

Kontes Ternak dan Expo, Penguatan Swasembada Pangan Jabar

Acara ini menampilkan berbagai kegiatan, seperti kontes ternak dari berbagai kota/kabupaten se Jabar, pelatihan On Farm, gerakan minum susu dan makan telur bagi siswa SD, Mou kerjasama dengan Universitas Brawijaya hingga deklarasi Jawa Barat bebas rabies oleh Mayan Vet Self Declare

Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin mengapresiasi kerja keras PJ Bupati Kabupaten Bandung Barat yang telah menyelenggarakan acara ini dengan sangat baik. “Kami mengapresiasi terutama Pak PJ Bupati KBB yang telah menyiapkan acara ini dengan sangat baik. Banyaknya pengunjung menunjukkan bahwa kita mampu swasembada pangan, khususnya daging sapi, kambing, ayam, telur, susu, dan olahan-olahan lainnya,” ujar Bey saat ditemui dilokasi, Kamis (25/7/2024).

Kata Bey, swasembada pangan sangat penting untuk masa depan yang lebih baik. “Kedepannya, kita bisa lebih baik lagi mengelola beras dan swasembada lainnya. Oleh karena itu, gizi masyarakat Jawa Barat bisa lebih baik dan kita bisa menekan angka stunting Saat ini, tingkat stunting di Jawa Barat masih 21,7 persen dan upaya untuk menekannya terus dilakukan melalui kerjasama dengan seluruh kabupaten/kota di Jawa Barat,” kata bey.

Kontes ternak ini juga memiliki dampak positif terhadap perekonomian masyarakat. Harga tinggi dari pemenang kontes memberikan perputaran ekonomi yang baik bagi masyarakat.

"Dengan adanya acara seperti Kontes Ternak dan Expo Pangan 2024 ini, diharapkan Jawa Barat dapat terus meningkatkan swasembada pangan dan memperbaiki gizi masyarakatnya, serta menekan angka stunting secara signifikan," imbuhnya.

Deputi Bidang Koordinasi Pangan dan Agribisnis Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian RI Dida Gardera menyatakan, bahwa Jabar menjadi salah satu contoh terbaik dalam pengembangan sektor peternakan.

"Bagus sekali, jadi ini bisa menjadi contoh. Tadi sudah disampaikan untuk sektor pertanian termasuk peternakan, Jawa Barat termasuk yang tertinggi pertumbuhan ekonominya,” kata Dida.

Ia juga yakin, di bawah kepemimpinan Bey Machmudin, Jabar akan lebih berkembang dan maju, juga segera mencapai swasembada pangan serta mampu menyuplai daerah lain.

"Saya yakin tidak akan terlalu lama untuk mencapai swasembada pangan dan juga bisa menyuplai daerah lainnya. Saya berharap banyak bahwa Jawa Barat bisa menjadi lokomotif bagi daerah lainnya,” pungkas Dida.

Dalam acara tersebut, Bey Machmudin turut memberikan penghargaan dan hadiah terhadap pemenang kontes ternak.(*)

Baca Juga:
Posting Komentar
Tutup Iklan