GfOoTUz6TpM6Tfr9TUYpTpC6BY==
Light Dark
SD Berstatus Sekolah Penggerak di Karawang Gelar AKM 4 Sesi

SD Berstatus Sekolah Penggerak di Karawang Gelar AKM 4 Sesi

Daftar Isi
×
Sejumlah Sekolah Dasar Berstatus 'Sekolah Penggerak' laksanakan Assessment Kompetensi Minimum (AKM) Tahun ajaran 2023/2024. Berbeda dari sekolah pada umumnya yang memporsikan kelas 5, SD dengan status sekolah penggerak mengujikan AKM berbasis komputer pada kelas 6 selama dua hari terakhir (30-31 Oktober 2023). 

Foto : Siswa kelas 5 dan 6 Tunggu giliran sesi pelaksanaan AKM di SDN Palumbonsari 1 Kecamatan Karawang Timur
Foto : Siswa kelas 5 dan 6 Tunggu giliran sesi pelaksanaan AKM di SDN Palumbonsari 1 Kecamatan Karawang Timur

Kepala SDN Palumbonsari 1 Hj Betty Nurbaeti S.pd mengungkapkan, pelaksanaan AKM di sekolahnya dilakukan 4 kali. Tak hanya kelas 5, AKM dengan basis IT ini juga di ikuti kelas 6, dimana jumlahnya sendiri sebanyak 70 siswa, terdiri dari kelas 6 sebanyak 35 siswa dan kelas 5 sebanyak 35 siswa.

Dengan jumlah 15 unit komputer, sambung Betty, AKM di lakukan dalam dua sesi sehari dengan tema yang sama pada umumnya, Yati Literasi, Numerasi dan Karakter. 

"Alhamdulillah, selain sebelumnya simulasi lancar, jaringan selama pelaksanaan AKM juga lancar dan tertib, " Kata Kepala SD dengan status sekolah penggerak terbaik di Kabupaten Karawang ini. 

Senada dikatakan Kepala SDN Mekarmaya 1 Lala S.pd, pelaksanaan AKM berjalan lancar dan di lakukan inputnya oleh siswa kelas 5 dan kelas 6 pada Senin dan Selasa tanggal 30 dan 31 Oktober dengan 4 sesi. 

"Alhamdulillah, pelaksanaan lancar dan tertib. Semuanya di bimbing oleh proktor di ruangan komputer, " Ungkapnya. (Rd)

0Komentar