GfOoTUz6TpM6Tfr9TUYpTpC6BY==
Light Dark
Kementan Sebut Jumlah Penyuluh Pertanian Masih Kurang

Kementan Sebut Jumlah Penyuluh Pertanian Masih Kurang

Daftar Isi
×

Kementerian Pertanian (Kementan) menyebutkan, rasio penyuluh dengan desa berpotensi besar untuk produk pertanian belum ideal. Total penyuluh nasional sebanyak 47.606 orang, sementara desa berpotensi untuk produk pertanian mencapai 75 ribu.

Foto : Panen

Idealnya, setiap satu penyuluh membawahi satu desa, sementara rasio yang ada saat ini setiap penyuluh membawahi dua desa. "Masih belum ideal jumlahnya," ucap Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Pertanian (BPPSDMP), Kementerian Pertanian (Kementan), Dedi Nursyamsi, Selasa (24/10/2023).

Menurutnya, bila mengacu jumlah penyuluh saat ini, maka masih membutuhkan hingga 28 ribu penyuluh. Angka itu baru dapat mencapai rasio ideal. 

Untuk itu, ia mendorong pemerintah daerah menggerakkan para penyuluh yang ada saat ini meningkatkan produktifitas pertanian. Sehingga meski penyuluh kurang, namun produktifitas pertanian masih bisa baik.

Foto : petani di sawah


Ia menekankan peningkatan produksi pertanian menjadi penting, apalagi pada situasi El Nino saat ini. Sebab dengan meningkatnya produksi, maka ketersediaan pun ikut meningkat dan akan mengendalikan harga-harga pangan di pasaran.(*)

0Komentar