Kembali Timnas Indonesia Kalahkan Brunei 6-0
Timnas Indonesia melumat Brunei Darussalam dengan skor 6-0. Pertandingan ini merupakan leg kedua kualifikasi putaran pertama Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Pertandingan di Hassanal Bolkiah Stadium, Bandar Seri Begawan, Selasa (17/10/2023), berlangsung berat sebelah. Indonesia terlalu dominan buat Brunei.
Skor 6-0 sama dengan hasil leg pertama di Stadion GBK Senayan, Jakarta, Kamis lalu. Dengan demikian agregat akhir kualifikasi putaran pertama ini dimenangi Indonesia atas Brunei dengan 12-0.
Hasil ini sekaligus mengantar Indonesia lolos ke putaran kedua kualifikasi. Putaran kedua digelar memakai format grup, saat undian sudah dilakukan beberapa waktu lalu.
Sementara enam gol Indonesia ke gawang Brunei dalam partai leg kedua tadi dihasilkan Hokky Caraka, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Rizky Ridho, dan Ramadhan Sananta.(*)