GfOoTUz6TpM6Tfr9TUYpTpC6BY==
Light Dark
Indonesia Targetkan 12 Emas, Menpora Kukuhkan Kontingen untuk Asian Games 2022

Indonesia Targetkan 12 Emas, Menpora Kukuhkan Kontingen untuk Asian Games 2022

Daftar Isi
×

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengukuhkan kontingen Indonesia yang akan berlaga di Asian Games 2022 Hangzhou, Tiongkok. Upacara pengukuhan berlangsung di Kantor Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Selasa (19/9/2023) siang.

Kepada para atlet, Menpora berpesan untuk berjuang semaksimal mungkin serta dan menjunjung sportivitas demi membawa harum nama Indonesia. "Fokus untuk mengejar medali emas dan jangan menyerah sebelum pertandingan berakhir," ujarnya.

Indonesia akan mengikuti 30 dari total 40 cabang olahraga yang dipertandingkan. Kontingen terdiri dari 413 atlet, didampingi 132 official dan 28 anggota tim Chef de Mission (kepala rombongan).

Menpora mengatakan para atlet telah dipersiapkan sejak 2022 melalui pemusatan latihan nasional (pelatnas) yang tidak terputus. "Diharapkan pembinaan yang berkelanjutan ini mampu menghasilkan prestasi optimal pada ajang olahraga multievent internasional," ujarnya.

Pada akhir pengukuhan, para atlet mencium bendera Merah Putih secara bergantian. Chef de Mission Asian Games 2022, Basuki Hadimuljono mengatakan Indonesia menargetkan 12 medali emas dan menempati posisi 12 besar.

Kontingen Indonesia menargetkan perolehan 12 medali emas pada pesta olahraga se-Asia, Asian Games 2022, di Hangzhou, Tiongkok. Demikian disampaikan Chef de Mission atau Ketua Kontingen Asian Games 2023, Basuki Hadimuljono, Selasa (19/9/2023).

Menurut Basuki, Indonesia mengikuti 30 cabang olahraga terdiri dari 41 disiplin dengan 202 nomor pertandingan, melibatkan 33 federasi. "Dengan perolehan 12 emas, kami berharap berada pada posisi 12 besar," ujarnya.

Kontingen Indonesia terdiri 413 atlet dengan rincian 235 putra dan 178 putri. Mereka didampingi 132 official, 28 anggota Tim Chef de Mission, serta 22 petugas Tim Rumah Indonesia di Hangzhou.

Rombongan berangkat secara bertahap mulai 16 September hingga 3 Oktober 2023. Mereka akan kembali ke Tanah Air secara bertahap, paling akhir tanggal 9 Oktober 2023.

"Sebagian atlet memang sudah berangkat terlebih dahulu," kata Basuki, yang juga Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Mereka terdiri dari para atlet cabang kriket, sepak bola, bola voli indoor dan pantai, serta modern pentathlon.

Di samping itu terdapat atlet dari delapan cabang olahraga yang mengikuti latihan di luar negeri termasuk Tiongkok. "Mereka juga akan tiba lebih dulu di Hangzhou," ujar Basuki. (*)

0Komentar