BREAKING NEWS :
Mode Gelap
Artikel teks besar

Bareng Kabid Pangan, Pejabat Bulog dan PT Pos Indonesia Monitor Distribusi Cadangan Pangan Pemerintah di Nagasari

Sebanyak 1.255 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Bantuan Pangan Non Tunai dan Program Keluarga Harapan (BPNT - PKH) se Kelurahan Nagasari Kecamatan Karawang Barat, menerima distribusi cadangan pangan beras pemerintah bulan ke 3, Jumat (9/6/2023).
Foto : Kabid Pangan Bersama Bulog dan PT Pos Indonesia Cabang Karawang Monitoring Distribusi Cadangan Pangan Pemerintah berupa Beras kepada KPM di Kelurahan Nagasari, Karawang Barat


Beras sebanyak 10 Kilogram per KPM itu, dibagikan dan di monitor langsung Kabid Pangan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Yayat Rohayatie, Pejabat Bulog Sub Divre Karawang - Bekasi, Kepala Kantor Pos Cabang Karawang bersama Camat Karawang Barat dan Lurah Nagasari, Ade Sukardi. 
Nampak hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah pendamping PKH dan TKSK Kecamatan setempat.

"Ini beras yang di pasok langsung dari Bulog untuk KPM Bantuan Sosial (Bansos), karena bantuan berupa pangan beras, kita dari Bidang Pangan ikut serta memonitor pendistribusianya sambil memastikan kualitas beras yang layak dan baik untuk masyarakat. Alhamdulillah, hadir membersamai Kepala Bulog, Pejabat PT Pos Cabang Karawang dan Ibu Camat Karawang Barat. Karena selain di Nagasari, kami juga memonitor kegiatan serupa di Kelurahan Tanjungmekar dan juga Kelurahan Palumbonsari," Kata Kabid Pangan Yayat Rohayatie kepada Pelitakarawang.com.
Foto : Kabid Pangan Bersama Bulog dan PT Pos Indonesia Cabang Karawang Monitoring Distribusi Cadangan Pangan Pemerintah berupa Beras kepada KPM di Kelurahan Nagasari, Karawang Barat

Lurah Nagasari Alex Sukardi mengatakan, pihaknya apresiasi pelaksanaan penyaluran cadangan pangan Pemerintah dalam rangka
Penyaluran Bantuan Pangan Beras tahap 3 alokasi Bulan Mei yang di monitor langsung Kabid Pangan bersama Kepala Bulog dan PT Pos di Kelurahannya. Dalam teknisnya, distribusi bagi 1.255 KPM, juga di pastikan langsung kualitas berasnya oleh Kepala Bulog yang di tunjukan langsung kepada para KPM. Bahkan, sebut Ade Sukardi, Bulog juga memastikan kualitas beras dari cadangan beras pemerintah ini, akan terus di tingkatkan kualitasnya kedepan. 

"Ibu Camat juga menyaksikan langsung proses distribusinya. Secara Teknis, bantuan ini sangat membantu masyarakat Nagasari khususnya dalam menekan tingginya harga pangan di pasaran, " Katanya. 

Sementara itu, terpisah Ketua Forum TKSK Karawang, Leo Fitriana mengungkapkan, KPM BPNT dan PKH, mendapati cadangan beras pangan pemerintah ini di tahap ke 3 bulan Mei. Jumlah seluruhnya, bantuan beras 10 Kilogram per 1 KPM ini se Kabupaten Karawang adalah 183.509. Bantuan ini, sambungnya beras atau pangannya di pasok langsung dari pemerintah pusat sebagai stimulus tambahan di samping penerima BPNT dan PKH tetap mererima bansos reguller seperti biasa.

"Bantuan tersebut dilakukan guna menekan harga beras, sehingga harga tidak terlalu naik, " Ungkapnya. (Rd)
Posting Komentar