Kabar Baik : Jalan Tol Karawang - Sentul Bakal Dibangun Tahun 2021
Selasa, November 10, 2020
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) menyiapkan 6 proyek tol baru yang akan dimulai triwulan I-2021. Sebagian ruas tol baru itu melengkapi ruas tol yang ada selama ini termasuk di pinggir Jakarta.
Dirjen Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan Kementerian PUPR, Eko D Heripoerwanto mengatakan pada Kuartal I tahun 2021, direncanakan pelaksanaan pengadaan Badan Usaha Pelaksana untuk 6 ruas jalan tol sepanjang 208,73 km dengan biaya Investasi Rp70,47 triliun.
"Kita berharap ini bisa akan dijalankan pada awal 2021 nanti," ujarnya.
Berikut rincian proyek yang bakal dikerjakan di kuartal I-2021:
Jalan Bebas Hambatan Makassar Maros Sungguminasa Takalar (Mamminasata) 48,12 Km, Rp 9,87 triliun
Jembatan Batam-Bintan 14,75 Km, Rp 8,62 triliun
Jalan Tol Semanan - Balaraja (Konsorsium PT Alam Sutera Realty dan PT Perentjana Djaja) 32,39 Km, Rp 15,53 triliun
Jalan Tol Bogor - Serpong via Parung (PT Pama Persada Nusantara) 31,1 Km, Rp 8,95 triliun
Jalan Tol Sentul Selatan - Karawang Barat (PT Pama Persada Nusantara) 61,5 Km, Rp 15,37 triliun
Semarang Harbour Toll Road (Semarang - Kendal) (Konsorsium PT Sumber Mitra Jaya dan PT Waskita Toll Road) 20,86 Km, Rp 12,13 triliun***