GfOoTUz6TpM6Tfr9TUYpTpC6BY==
Light Dark
BANGUN PEMUDA INDONESIA

BANGUN PEMUDA INDONESIA

Daftar Isi
×
KARAWANG.PELITAKARAWANG.COM-.Sebagai salah satu upaya untuk mengenang kembali tekad para pemuda yang telah mengikrarkan komitmen persatuan dan kesatuan bangsa, Pemerintah Kabupaten Karawang menggelar upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-83 tahun 2011. Bertindak selaku Inspektur Upacara dalam kegiatan yang berlangsung di Lapang Karangpawitan tersebut Bupati Karawang H. Ade Swara, Jum’at (28/11).
Peringatan Sumpah Pemuda kali ini bertajuk “Bangun Pemuda Indonesia yang Berjiwa Wirausaha, Berdaya Saing dan Peduli Sesama ”. “ Tema ini secara khusus mengandung pesan bahwa para pemuda Bangsa Indonesia harus mampu merubah Mainset (pola pikir) agar pemuda tidak hanya mempunyai keiinginan untuk bekerja baik disektor swasta atau dipemerintahan namun harus memiliki jiwa wiraswasta, berbisnis dan juga harus memiliki karakter untuk membangun bangsa yang maju dan bermartabat”, ucap Bupati
Lebih lanjut bupati mengatakan, peringatan ini harus dijadikan momentum untuk meningkatkan kualitas dan memperteguh sikap pemuda melalui tataran kultur pemuda Kabupaten Karawang yang memiliki jatidiri, profesional dan memiliki etos kerja yang tinggi,. “Sehingga dapat melanjutkan perjuangan bangsa yang selaras kearah kemajuan yang lebih baik dari sebelumnya”, jelasnya.
Bupati melanjutkan, kehidupan pemuda dalam percaturan global akan menjadi eksis apabila mengacu pada tiga pilar kekuatan utama dalam pembangunan pemuda, yaitu profesional, integritas dan solidaritas. “Itulah tiga pilar yang diyakini mampu menjadi penopang kokohnya pembentukan karakter bangsa dalam kehidupan global”,  Jiwa dan semangat para pemuda perlu terus diaktualisasikan, sehingga dapat tetap relevan. “eksistensi bangsa saat ini ke depan akan ditentukan oleh seberapa jauh bangsa kita mampu berdiri sama tegak dengan negara-negara lain di dunia dalam pergaulan internasional”, tambahnya.
Bupati pada kesempatan tersebut berpesan kepada segenap Pemuda Karawag agar Menjadi Pemuda yang profesional, mempunyai integritas dan solidaritas, artinya pemuda yang memiliki etos kerja, kreativ, inovatif, trampil, produktif dan memiliki daya saing  serta pemuda yang berakhlak mulia, jujur, berani dan terbuka, bertanggung jawab memegang komitmen dan mampu menumbuhkan jiwa sosial. Pungkasnya.
Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-83 tahun 2011 Tingkat Kabupaten Karawang tersebut diikuti oleh seluruh unsur muspida Kab. Karawang, Ketua dan Anggota DPRD Kab. Karawang, Wakil Bupati Karawang dan para pejabat daerah di lingkungan Pemerintah Kab. Karawang.
Dalam kegiatan tersebut Bupati menyerahkan Trophy Bergilir, dalam acara Lomba Baris Berbaris Indah, tingkat SMA/SMK se-Kabupaten Karawang yang diadakan oleh Purna Paskibraka Indonesia Karawang yang Didukung oleh DPD KNPI, yang di Juarai oleh SMA PGRI Cikampek.
Dalam wawancaranya Ketua KNPI Karawang Aziz mengatakan bahwa acara lomba ini diikuti oleh sekitar 35 SMA/SMK se-Karawang, yang bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan, keindahan, kedisiplinan dan kekompakan, hal ini berguna untuk membangkitkan Para Pemuda agar mempunyai jiwa tersebut yang dapat di Aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,pungkasnya.

www.pelitakarawang.com

0Komentar